Saturday, November 24, 2012

Nonton TV Beresiko Obesitas?

Nonton TV Beresiko Obesitas?

Bisik Info -  Kebiasaan menonton Tv pada anak tidak hanya berpengaruh terhadap penglihatan, psikologis, tetapi dapat beresiko obesitas.
Anak-anak yang sering menonton televisi, berisiko lebih tinggi mengalami pertambahan ukuran lingkar pinggang di kemudian hari. Fakta itu berdasarkan penelitian yang dilakukan ilmuwan di University of Montreal.

Studi yang dilakukan di Kanada itu dilakukan dengan cara mengikuti kebiasaan menonton TV 1.314 anak.  Makin banyak waktu yang dihabiskan anak di depan TV, makin bertambah berat badannya. Selain itu kemampuan atletik dan kekuatan ototnya.

Lingkar pinggang anak usia sepuluh tahun yang menghabiskan 18 jam seminggu untuk menonton televisi, berukuran pinggang lebih besar 0,76 sentimeter daripada anak yang menonton televisi selama 14,8 jam seminggu. Setiap satuan sentimeter itu akan bertambah, bersamaan dengan durasi setiap jam menonton televisi.

Ilmuwan juga memantau anak usia dua tahun yang rata-rata menonton televisi 8,8 jam per minggu. Angka itu meningkat menjadi 14,8 jam ketika mereka menginjak usia empat tahun.

Kontrol kebiasaan menonton anak anda

semoga bermanfaat

No comments:

Post a Comment